Sebelum membeli, sebaiknya ketahui dahulu perbedaan Nike Air Max 97 ori dan kw agar tidak salah beli. Sebab, kini banyak beredar sepatu dengan merek dan model yang sama tetapi secara kualitas berbeda jauh.
Sepatu Nike Air Max 97 terkenal empuk dan nyaman digunakan, hal ini membuat sepatu Nike ini banyak peminatnya. Seiring kepopulerannya, banyak bermunculan produk sepatu Nike Air Max 97 kw di pasaran.
Nah, bagi kamu yang bingung membedakan sepatu kw dan asli, berikut beberapa perbedaan sepatu Nike Air Max 97 ori dan kw yang wajib kamu ketahui. Yuk, simak!
Baca Juga: Harga Sepatu Safety Cheetah Terbaru Di Indonesia
Sekilas Tentang Nike Air Max 97
Nike Air Max 97 adalah salah satu produk keluaran Nike yang terkenal nyaman dan futuristik. Sepatu yang meluncur tahun 1997 ini merupakan sepatu yang cocok untuk olahraga maupun sepatu untuk jogging dan lari.
Selain itu, Nike Air Max 97 juga bisa kamu pakai untuk kegiatan sehari-hari, seperti aktivitas luar ruangan, streetwear, dan aktivitas bergaya kasual. Sepatu ini memiliki desain khas dan ada bantalan di setiap sol sepatu.
Meski demikian, ternyata masih banyak yang belum mengetahui perbedaan Nike Air Max 97 ori dan kw. Hal ini tentunya penting untuk kamu ketahui agar terhindar dari pemalsuan dan kerugian jika membeli sepatu kw.
Perbedaan Nike Air Max 97 Ori dan KW
Jika kamu mengetahui dan memahami cara membedakan Nike Air Max 97 asli dan palsu, maka kamu bisa terhindar dari pembelian barang palsu. Berikut perbedaannya:
1. Periksa Kotak Sepatu Nike Asli
Adapun cara mengetahui perbedaan Air Max 97 ori dan kw, yaitu dari kotak sepatu. Sebelum membelinya, perhatikan dan periksa secara detail kotak sepatu Nike Air Max 97 ada logo Nike warna merah berukuran besar.
Sepatu Nike Air Max 97 palsu atau kw biasanya terbungkus pakai kotak berwarna orange dan ukuran logo Nike lebih kecil daripada kotak asli. Selain itu, kotak sepatu Nike asli juga lebih bagus dari yang palsunya.
2. Perhatikan Label Nike Air Max 97
Label sepatu asli atau original jika kamu perhatikan punya ukuran yang konsisten serta hasil cetakannya bagus. Selain itu, informasi yang terdapat pada label sepatu pun terlihat jelas dan dapat terbaca dengan baik.
Sedangkan sepatu kw atau palsu di bagian label punya ukuran tidak seperti produk yang asli. Selain itu, hasil cetak label sepatu palsu juga tampak kurang bagus dan tulisan informasi pada label kurang terlihat jelas.
Baca Juga: 6 Ciri Sepatu Converse Original, Harus Cek Sebelum Beli
3. Perhatikan Bagian Tongue Sepatu
Tongue atau lidah sepatu adalah bagian pelindung kaki biasanya terletak di antara dua sisi sepatu dan dibawah tali sepatu. Lidah sepatu Nike Air Max 97 ukurannya lebih panjang dan mencuat sampai ke bagian atas.
Sementara itu, lidah sepatu Nike Air Max kw lebih pendek dan tidak mencuat sampai tinggi. Inilah bagian yang membedakan antara Nike Air Max 97 kw dan ori yang harus kamu perhatikan saat ingin membelinya.
4. Cek Logo Nike di Tongue Sepatu
Selain ukuran tongue atau lidah sepatu, perbedaan Nike Air Max 97 ori dan kw juga bisa kamu ketahui dari logo Nike yang ada di lidah sepatu. Biasanya, Nike yang asli logonya berukuran besar dan tercetak dengan rapi.
Sedangkan logo Nike pada lidah sepatu kw berukuran kecil dan kualitas cetakan tidak sebagus yang asli. Jika kamu menemukan ciri ini, maka sebaiknya cek secara detail dan pastikan sepatu tersebut Nike adalah asli.
5. Tulisan Air Max pada Heel Tab
Cara membedakan Nike Air Max 97 original vs fake selanjutnya adalah amati tulisan Air Max pada bagian heel tab. Pada Nike Air Max 97 yang asli, tulisan Air Max pada huruf M lebih panjang dari huruf yang lainnya.
Namun, pada Nike Air Max 97 palsu atau fake pada bagian heel tab terdapat tulisan Air Max dengan ukuran huruf sama. Perbedaan tulisan Air Max di heel tab sedianya membantu kamu membedakan Nike asli dan palsu.
6. Perhatikan Logo Nike di Sol Bawah
Perbedaan selanjutnya adalah logo Nike pada bagian bawah sol sepatu yang asli bentuknya rapi dan bagus.
Selain itu, logo Nike di bagian bawah sol sepatu yang asli posisinya berada di tengah belakang sepatu.
Sedangkan logo Nike di bawah sol sepatu yang palsu posisinya tidak berada pas di tengah belakang. Sekaligus, bentuk logonya sedikit tidak presisi dan kurang estetik. Hal ini karena proses pembuatan yang asal-asalan.
Baca Juga: 6 Ciri Sepatu Safety King Asli, Wajib Tahu Sebelum Beli
7. Harga Nike Air Max 97 Original
Perbedaan terakhir Nike Air Max 97 ori vs kw adalah harga yang berbeda jauh. Jika kamu ingin membeli sepatu Nike Air Max 97 original, maka kamu harus merogoh kocek lebih dalam karena harganya lebih pricey.
Sedangkan harga Nike Air Max 97 kw ataupun palsu lebih murah dan bahkan tidak sampai Rp1 juta. Jika ada yang menjual Nike Air Max 97 di bawah harga Rp1 juta, maka kemungkinan sepatu kw atau sepatu second.
Demikian cara mengenali perbedaan Nike Air Max 97 ori dan kw dari berbagai sisi sepatu. Jika kamu tertarik memiliki sepatu ini, maka bisa membelinya di toko yang sudah terpercaya dan juga menjual produk original.